SISWA SD MUTUAL KENAL LEBIH DEKAT DENGAN DPRD KOTA MAGELANG

Mengenal Lebih Dekat DPRD. Yah… Inilah kegiatan yang dilakukan anak-anak SD Muhammadiyah I Alternatif (SD Mutual) Kota Magelang. Sebanyak 140 siswa kelas IV berkunjung di Gedung DPRD Kota Magelang. (24/10/2016). Rombongan anak-anak SD Mutual ini diterima oleh anggota Komisi C DPRD Kota Magelang, Budi Prayitno  yang didampingi oleh Anggota DPRD Kota Magelang lainnya Dian Mega Utami, MM. Berbagai pertanyaan dilontarkan anak-anak SD mulai dari Bagaimana cara menjadi anggota DPRD..? berapa jumlah anggota DPRD? Siapa saja nama Pimpinan DPRD Kota Magelang..? Berapa lama menjadi anggota DPRD Kota Magelang…? Dan masih banyak lagi…

Pada kesempatan tersebut para siswa juga diajak dan belajar secara langsung berkeliling melihat ruangan kerja pimpinan, ruang rapat Komisi, Fraksi dan fasilitas lainnya. Lebih menarik lagi, Para anggota DPRD Kota Magelang sangat akrab sekali dengan anak-anak, tidak luput dari para anggota Dewan yang juga antusias mengajak siswa SD Mutual belajar secara langsung cara sidang komisi di masing-masing komisi. Kegiatan ini sangat positif sebagai ajang pengenalan dan pendidikan politik bagi para siswa. DPRD Kota Magelang membuka kesempatan bagi semua elemen masyarakat untuk berkunjung dan melihat aktifitas para wakilnya. Kegiatan yang bertajuk “mengenal lebih dekat” anggota DPRD Kota Magelang ini diakhiri dengan menyaksikan bersama sidang paripurna DPRD Kota Magelang.

Salah satu siswi SD Mutual, Abelika meluapkan kegembiraannya dalam kegiatan ini, dia merasa senang sekali bisa masuk dan mengenal anggota dewan dengan seluk beluknya di gedung DPRD Kota Magelang. “Alhamdulillah, saya bisa belajar banyak dari kegiatan ini, sampai diajari cara sidang komisi dan sidang paripurna juga. Seneng banget pokoknya” ungkap Abelika dengan senyuman yang khas.

Pendamping siswa, Sulaiman, S.Sos menyatakan bahwa kegiatan ini tidak lain merupakan implementasi tindak lanjut hasil dari pembelajaran PKn kelas IV yang mana siswa diajak langsung untuk belajar secara “kontekstual” di DPRD Kota Magelang. Hal senada juga dinyatakan kepala SD Mutual Mustaqim, S.Pd.I.,M.Pd yang memberikan apresiasi kepada para guru dan pendamping yang terus berkreasi, inovatif dalam memberikan pelayanan pendidikan. “Kami memang menginstruksikan pada para guru untuk tetap selalu berbenah, berubah menjadi lebih baik, kreatif dalam mendidik. Salah satunya kegiatan Outdoor study di DPRD Kota Magelang ini sebagai wahana yang menarik untuk pembelajaran” ungkapnya.

 

Sukses DPRD Kota Magelang, Sukses SD Mutual

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *